PELATIHAN KADER PANGAN PANGAN B2SA DI DAERAH STUNTING DI PROVINSI BANTEN TAHUN 2022

Sumber Gambar :

PELATIHAN KADER PANGAN PANGAN B2SA DI DAERAH STUNTING DI PROVINSI BANTENĀ TAHUN 2022

Ā 

Rabu/13 April 2022-Ā  Dinas Ketahanan Pangan Sukses menggelar acara Pelatihan Kader Pangan B2SA di daerah stunting Provinsi Banten Tahun 2022, acara di gelar dari mulai pagi hingga selesai bertempat di Aula Kantor Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Banten, dalam acara ini melibatkan beberapa stakeholder diantaranya: Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pandeglang, TP. PKK, Kader Posyandu Kecamatan Cikeusal, Kecamatan Lebakwangi, Kecamatan Carenang, Kecamatan Binuang, Kecamatan Baros, Kecamatan Bandung, Kecamatan Jawilan, Kecamatan Kopo, Kecamatan Cibaliung, Kecamatan Cibitung, Kecamatan Panimbang, Kecamatan Cikande, Kecamatan Anyar, Kecamatan Kramatwatu, Kecamatan Ciruas, Kecamatan Pontang.

Dasar pelaksanaan kegiatan yaitu:

1.Ā Ā Ā  Undang-undang Nomor 18 Tahun 2012 Tentang Pangan

2.Ā Ā Ā  Peraturan Presiden RI Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Kebijakan Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

3.Ā Ā Ā  Peraturan Pemerintah RI Nomor 17 Tahun 2015 Tentang Ketahanan Pangan

4.Ā Ā Ā  Peraturan Presiden RI Nomor 72 Tahun 2021 Tentang Percepatan Penurunan Stunting

5.Ā Ā Ā  Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2017 Tentang Penyelenggaraan Pangan

6.Ā Ā Ā  Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2021 Tentang APBD Tahun Anggaran 2022.

Ā 

Adapun tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi, pengetahuan, pemahaman, keterampilan dan kesadaran masyarakat khususnya wanita untuk merubah perilaku dalam mengkonsumsi pangan kearah yang semakin Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) berbasis sumber daya lokal.

Adapun sasaran pelaksanaan kegiatan yaitu untuk :

-Ā Ā Ā Ā  Meningkatkan motivasi, pengetahuan, pemahaman, keterampilan dan kesadaran masyarakat untuk merubah perilaku dalam mengkonsumsi pangan kearah yang semakin Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) berbasis sumber daya lokal

-Ā Ā Ā Ā  Terciptanya peran serta masyarakat dengan dukungan pemerintah dalam meningkatkan program ketahanan pangan khususnya dalam peningkatan konsumsi pangan masyarakat yang Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA).

Ā 

Stunting merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis sehingga anak lebih pendek untuk usia nya (kekurangan gisi terjadi sejak bayi dalam kandungan dan pada masa awal kehidupan setelah lahir tetapi baru nampak setelah anak usia 2 tahun).

Ā 

Ada beberapa cara penanganan stunting yang disampaikan dalam acara ini yaitu:

A.Ā  Intervensi Gizi Spesifik

Ā Ā Ā Ā  Intervensi dengan sasaran Ibu Hamil:

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Memberikan makanan tambahan pada ibu hamil untuk mengatasi kekuranganĀ  energi dan protein kronis.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mengatasi kekurangan zat besi dan asam folat.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mengatasi kekurangan iodium.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Menanggulangi kecacingan pada ibu hamil.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Melindungi ibu hamil dari Malaria.

Ā 

B.Ā  Intervensi dengan sasaran Ibu Menyusui dan Anak Usia 0-6 Bulan:

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mendorong inisiasi menyusui dini (pemberian ASI jolong/colostrum).

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mendorong pemberian ASI Eksklusif.

C.Ā  Intervensi dengan sasaran Ibu Menyusui dan Anak Usia 7-23 bulan:

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mendorong penerusan pemberian ASI hingga usia 23 bulan didampingi oleh pemberian MP-ASI.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Menyediakan obat cacing.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Menyediakan suplementasi zink.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Melakukan fortifikasi zat besi ke dalam makanan.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Memberikan perlindungan terhadap malaria.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Memberikan imunisasi lengkap.

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Melakukan pencegahan dan pengobatan diare.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Manfaat zat gizi untuk ibu hamil

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Memenuhi kebutuhan zat gizi ibu dan janin

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mencapai status gizi ibu hamil dalam keadaan normal sehingga dapat menjalani kehamilan dengan baik dan aman

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Membentuk jaringan untuk tumbuh kembang janin dan Kesehatan ibu

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mengatasi permasalahan selama kehamilan

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Ibu memperoleh energi yang cukup yang berfungsi untuk menyusui setelah kelahiran bayi.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Pesan gizi seimbang untuk ibu hamil

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Mengkonsumsi aneka ragam pangan lebih banyak

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Membatasi makan makanan yang mengandung garam tinggi

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Minum air putih lebih banyak mendukung sirkulasi janin, produksi cairan amnion dan meningkatnya volume darah, mengatur keseimbangan asam basa tubuh dan mengatur suhu tubuh

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Membatasi minum kopi.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Penyebab stunting :

1.Ā Ā Ā  Penyebab Langsung

Asupan gizi yang kurang berjalan dalam waktu yang lama

2.Ā Ā Ā  Penyebab tidak langsung

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Adanya penyakit

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Ā Ekonomi

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Pengetahuan

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Pola asuh ibu terhadap anak.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Apa itu Pekarangan Pangan Lestari (P2L)?

Merupakan suatu konsep model rumah pangan yang dibangun dalam suatu kawasan (dusun, desa, kecamatan dst) dengan prinsip :Ā  pemanfaatan pekarangan yang ramah lingkungan untuk pemenuhan kebutuhan pangan dan gizi keluarga, serta peningkatan pendapatan dan pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan melalui partisipasi masyarakat.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Tujuan Dan Sasaran Kegiatan P2L

Tujuan

Meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatanĀ  pangan untuk rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pangan yangĀ  beragam, bergizi seimbang, dan aman.

Meningkatkan pendapatan rumah tangga melalui penyediaanĀ  pangan yang berorientasi pasar.

Sasaran Kegiatan

Meningkatnya ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatan panganĀ  untuk rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pangan yangĀ  beragam, bergizi seimbang, dan aman.

Meningkatnya pendapatan rumah tangga melalui penyediaanĀ  pangan yang berorientasi pasar.

Ā·Ā Ā Ā Ā Ā  Bubur Labu Saus MerahĀ Ā  (menu MPASI)

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  250 g labu yang sudah dikukus

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  50ml susu ASI/formula

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  100 ml kaldu ayam

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  150 g buah beet

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  10 g gula pasir (opsional)

Cara Pengolahan :

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Cuci dan kupas kulit labu parang

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Kukus labu parang sekitar 25 menit hingga empuk

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Blender dengan kaldu ayam dan susu

-Ā Ā Ā Ā Ā Ā  Untuk saus buah beet, kupas dan kukus buah beet sekitar 20 menit hingga empuk, blender dengan air atau asi.


Share this Post